You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Puluhan Petugas PPSU Dikerahkan Atasi Genangan Jl Plumpang Semper
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Genangan di Jl Plumpang Semper Dikuras Petugas PPSU

Sekitar 25 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Tugu Utara, Koja, Jakarta Utara, Rabu (15/3), menguras air yang menggenangi Jalan Plumpang Semper.

Apalagi saat hujan turun, ketinggian genangan dapat mencapai 15-25 sentimeter,

Saluran PHB Kramat Jaya Dikeruk

Camat Koja, Yusuf Madjid mengatakan, posisi jalan yang sejajar dengan saluran air menjadi salah satu faktor penyebab terjadinya genangan di lokasi tersebut. 

"Apalagi saat hujan turun, ketinggian genangan dapat mencapai 15-25 sentimeter," ujar Yusuf, Rabu (15/3).

Guna mengatasi genangan, lanjut Yusuf, petugas PPSU secara rutin membersihkan sampah di saluran air yang berada di sisi kiri dan kanan jalan. Bahkan, petugas PHL Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Utara sudah mengeruk lumpur yang selama ini mengendap di saluran tersebut. 

Namun, menurut Yusuf, tetap saja air dari saluran meluap ke jalan saat hujan turun meski dengan intensitas sedang. Dia berharap, sudin terkait melakukan peninggian jalan agar tidak mudah tergenang. 

"Demi meminimalisir genangan sepanjang Jalan Plumpang Semper, jalan harus ditinggikan minimal 30 sentimeter. Kami sudah membahasnya dengan sudin terkait," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15064 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3192 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2343 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1730 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1392 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik